MENGUSIK 2022

Mahasiswa baru yang merupakan peralihan dari dunia sekolah ke dunia perkuliahan yang belum memiliki banyak gambaran mengenai kehidupan di dunia perkuliahan sehingga mengakibatkan culture shock di kalangan mahasiswa baru. Mahasiswa baru memerlukan adanya adaptasi dari peralihan tersebut. Maka dari itu, kami Divisi Internal HMPIP FIA UB mengadakan program kerja MENGUSIK atau singkatan dari Mentoring dan Ngumpul Asik.

Mentoring dan Ngumpul Asik atau yang disingkat dengan Mengusik adalah suatu kegiatan melakukan adaptasi juga pengenalan perkuliahan kepada mahasiswa baru sebagai bentuk mentoring serta sekaligus mengakrabkan mahasiswa baru dan juga antar angkatan dari Ilmu Perpustakaan FIA UB. Dilaksanakan dengan pembagian kelompok untuk memudahkan mentoring kepada mahasiswa baru kemudian ditutup dengan puncak acara atau Ngumpul Asik dengan adanya Malam Keakraban Ilmu Perpustakaan FIA UB.

Kegiatan Mengusik (Mentoring dan Ngumpul Asik) 2022 pada tahun ini mengambil tema “Joyful of New World” yang diharapkan dapat memberikan kebersamaan, kekeluargaan, dan juga kemeriahan di kehidupan baru setelah adanya pandemi. Kegiatan Mengusik ini dilaksanakan pada hari Jum’at, 18 November hingga Sabtu, 19 November 2022 di Villa Hamsa, Malang. Mengusik memiliki tujuan memberikan informasi dan pengetahuan kepada mahasiswa baru serta untuk mempermudah kegiatan perkampusan dan merekatkan hubungan antar mahasiswa baru dan antar angkatan. Selain untuk memberikan informasi kegiatan perkampusan kepada mahasiswa baru, Mengusik melalui Mentoring dapat juga dijadikan sebagai tempat bagi para mahasiswa baru untuk mengetahui secara khusus dosen, alumni, serta kakak tingkat dari program studi Ilmu Perpustakaan FIA UB. Untuk memenuhi target pada tujuan program, yaitu memberikan pengetahuan mengenai dunia perkuliahan terhadap mahasiswa baru 2022, Mengusik mengundang alumni untuk sharing di Malam Keakraban 2022. Alumni tersebut yaitu Khorithul Khayat, S.IP sebagai pemateri pada Malam Keakraban. Selain pemateri, kami juga mengundang para alumni untuk berbagi pengalaman mengenai dunia perkuliahan yang dihadiri oleh alumni angkatan 2014 dan 2017.

Dengan dapat dijadikannya Mengusik sebagai tempat khusus memperkenalkan hal tersebut, maka diharapkan mahasiswa baru, khususnya pada Program Studi Ilmu Perpustakaan, mampu mengenal dan menjalin hubungan kekeluargaan dalam lingkup program studi. Berdasarkan penjelasan mengenai Mengusik, HMPIP berupaya menjadi wadah dalam proses pengenalan mahasiswa baru di lingkup Program Studi Ilmu Perpustakaan dengan mengadakan kegiatan mentoring yang dilakukan oleh Angkatan 2020-2021 dan Ngumpul Asik dengan pemateri dari para alumni serta mengundang alumni dari angkatan 2011-2020 untuk tetap terus mempererat hubungan kekeluargaan antara mahasiswa baru Angkatan 2022 dengan para alumni dari Program Studi Ilmu Perpustakaan.

Keseruan yang terlihat pada Malam Keakraban terdapat pada pelaksanaan games, sharing mentor time, pemilihan pustakawan pustakawati, hingga penampilan peserta setiap kelompok. Terbukti para peserta menyampaikan harapan dan kesannya terhadap Malam Keakraban 2022. Adanya sesi api unggun pada penampilan peserta dan panitia, membuat keadaaan pada malam hari itu terasa seru.

Kami HMPIP 2022, berharap acara ini dapat terus diadakan di tahun-tahun selanjutnya. Mengingat kegiatan Mengusik tidak hanya mengakrabkan mahasiswa baru, tetapi juga memberikan edukasi serta pengetahuan mengenai dunia perkuliahan yang dilakukan pada sesi mentoring. Kami harap, ilmu dan juga pengetahuan mengenai dunia perkuliahan, kegiatan organisasi serta hal-hal lain terkait perkuliahan dapat berguna bagi mahasiswa baru Ilmu Perpustakaan. Semoga, setelah diadakannya kegiatan ini, para mahasiswa baru dapat lebih akrab dan saling mengenal satu sama lain. (Fina Destya, staff divisi internal HMPIP)