Jelajah Himpunan 1: HMPIP FIA UB X HMPS ILPUS UNDIP

Jelajah Himpunan Vol. 1, suatu program yang memiliki tujuan utama meningkatkan relasi dan menjalin silaturahmi antar himpunan. Jelajah Himpunan kali ini mengangkat tema Improving Quality of Organization by Building Relation, selain tujuan utama tadi acara ini juga memiliki tujuan meningkatkan dan mengembangkan kualitas organisasi masing-masing himpunan. Kualitas organisasi dapat diukur dari banyak hal dan tidak terikat pada satu indikator saja dikarenakan suatu  organisasi memiliki ciri khas dan karakternya sendiri, meski memiliki tujuan yang sama jalan yang ditempuh dapat sangat berbeda. Suatu organisasi sama halnya dengan manusia sama-sama membutuhkan pihak lain untuk mengevaluasi diri karena melihat dengan kacamata sendiri dan dari kacamata orang lain tentu akan berbeda. Maka dari itu HMPIP FIA UB mengundang HMPS ILPUS FIB UNDIP selain untuk meningkatkan relasi, juga untuk mengevaluasi, memberi referensi, bekerja sama, dan membagi pengalaman dalam perjalanan mencapai suatu tujuan tersebut yang semuanya dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas organisasi masing-masing.

Acara Jelajah Himpunan Vol. 1 yang diselenggarakan pada Minggu, 29 Mei 2022 pada jam 09.00-11.10 WIB ini dibagi menjadi beberapa sesi, setelah dibuka oleh MC masuklah kita ke sesi pertama. Sesi pertama merupakan pemaparan grand design masing-masing organisasi dan perkenalan anggota himpunan. Dipaparkan oleh masing-masing ketua himpunan, pada pemaparan grand design ini masing-masing saling menunjukkan visi dan misi, filosofi dari nama kabinet dan logo, struktur organisasi, dan pengenalan program unggulan himpunanya masing-masing. Dilanjut dengan pengenalan anggota yang dimulai HMPIP FIA UB dan dilanjutkan oleh HMPS ILPUS FIB UNDIP. Sesi pertama ini direspon dengan positif oleh kedua belah pihak, hal ini dapat dilihat dari seberapa antusias audiens terhadap rangkaian di sesi ini.

Kemudian, masuklah kita ke sesi kedua yang dimulai dengan Forum Group Discussion (FGD) dimana divisi yang memiliki kaitan yang sama akan diarahkan ke dalam sebuah breakout room. Disini masing-masing divisi saling berkenalan jauh lebih dalam, baik personal maupun sebagai divisi. Saling memaparkan program kerja dan program agenda diselingi obrolan santai dan disertai oleh canda tawa, sesi ini tidak hanya digunakan untuk saling mengevaluasi, namun juga untuk meningkatkan relasi kedua belah pihak. Selesainya sesi ini tidak hanya memberikan rasa sedih akan perpisahan, namun juga menandakan perpindahan sesi menuju sesi ice breaking. Sesi ini dapat disebut sebagai sesi favorit semua orang. Dipandu dengan piawai oleh sang MC, tawa suka ria dan senyum manis tersembul dimuka semua audiens, menutupi sementara perpisahan yang semakin dekat. Setiap pertemuan memiliki perpisahan tidak terkecuali acara ini, namun satu hal yang harus diingat bahwa berakhirnya acara Jelajah Himpunan Vol. 1 bukan berarti hubungan kedua pihak berhenti disini, justru memulai suatu hubungan kekerabatan yang lebih akrab. Acara ditutup dengan sesi dokumentasi, semua kotak kecil pada aplikasi zoom menampilkan wajah bahagia, respon positif audiens semenjak sesi pertama bertahan sampai akhir. Untuk teman-teman HMPS ILPUS FIB UNDIP terima kasih atas pengalaman tak terlupakannya!